Apa Perbedaan Pensil 2B dan Pensil HB?

Tentu Anda mempunyai pensil, kan? Coba perhatikan jenis pensil Anda. Apakah Anda memiliki pensil yang berjenis 2B, 4B, 6B, atau HB? Tahukah Anda apa perbedaan jenis-jenis pensil tersebut? Jika digunakan, adakah perbedaan kehitamannya? Semua perbedaan itu dipengaruhi oleh bahan campuran yang menyusun inti pensil.

Campuran berwarna hitam yang menyusun mata pensil terutama tersusun dari karbon dan lempung dengan perbandingan tertentu. Kadar karbon dan lempung dalam campuran ini sangat memengaruhi intensitas warna dan kekerasan mata pensil. 

Kadar karbon yang tinggi menghasilkan mata pensil yang lunak sehingga tulisan yang dihasilkan hitam pekat. Sebaliknya, kadar lempung yang tinggi menghasilkan mata pensil yang keras dan tulisan yang dihasilkan pu  kurang hitam.

Kode B (black) pada pensil menunjukkan bahwa kadar karbon dalam inti pensil itu lebih banyak daripada kadar lempung. Pensil 2B, 4B, dan 6B berturut-turut menunjukkan kandungan karbon yang semakin meningkat (berarti pensil 6B lebih hitam daripada pensil 2B). Kode H (hard) menunjukkan kadar lempung yang lebih banyak daripada karbon. Pada pensil dengan kode HB, berarti kadar karbon dan lempungnya seimbang.

Sumber: Buku Kimia kelas X, The Usborne Science Encyclopedia

Categories: Kimia Terapan | Tag: , , , , , , | 15 Komentar

Navigasi pos

15 thoughts on “Apa Perbedaan Pensil 2B dan Pensil HB?

  1. hana

    Pensil memiliki ukuran yg berbeda dari 8B (paling tebal) sampai 6H(paling tipis)
    memang yg menjadi perbedaan adalah perbandingan antara GRAPHIT (carbon) dan TON (tanah liat), semakin tinggi B nya semakin banyak kandungan graphitnya, semakin tinggi H nya semakin tinggi Ton nya…
    Dan juga ukuran lead (inti) pensil juga berbeda ukurannya ada standart yg di gunakan…
    Contoh: 2B memiliki ukuran lead 2,5mm
    3B memiliki ukuran lead 2,8mm
    dll…

  2. zein

    gan ane mau nanya nie ..,
    kira – kira 5b bisa terdeteksi scanner gak ??

  3. wow baru tau..
    kira-kira
    harga pencil HB berapa ya?

  4. diah

    saya kemarin pernah psikotes tapi salah beli pensil yg saya beli HB kira kira bisa kebaca sama koputer ga ya hasil saya?

    • wah pensil HB kan beda sekali kehitamannya. Tapi biasanya scanner utk psikotes gak tll ribet kok. Saya pernah isi pake spidol aja lolos 🙂

  5. saya malah wktu tes di salah satu bank, di anjurkan untuk menggunakan pensil HB gan sama pihak banknya

  6. adlibitum

    Kalau merek itu beda ya gan! Saya punya pensil HB ferber castill kalau yang HB staedtler. Beda gan ya?

  7. qaishar

    Gan mau nanya nih … td sy ujian lupa ngecek pensilnya tyta faber castell 10B .. kira2 bosa kebaca scanner ga ya .. ? Thankyouu

  8. Nasaruddin

    mau nanya “pensil 2B SHINING kebaca ngak dgn scanner?” mohon dijawab ya.!

  9. vinka

    Kira kira pensil HB bisa kebaca scanner gak ya? Soalnya pas ujian lupa liat klo ternyata pensilnya HB bukan 2B

  10. pencilvaniatimur

    Terima kasih buat artikelnya bagus & mengena sekali.
    salam sukses & jaya selalu.

    Pencilvania Factory & Partners Produsen
    0898-0988-808
    0813-2270-0999
    022-42824396
    https://pensilhb.weebly.com/

Tulis komentar Anda