Memasang Recent Post (Artikel Terbaru) di WordPress

Recent Posts (atau artikel terbaru) biasanya bisa kita buat di Appearance >> Widgets, karena ini adalah widget bawaan WordPress. Widget ini akan tampil di sidebar blog kita tiap kali dibuka.

Bagaimana jika kita ingin membuatnya di bawah tiap tulisan? Ini tentu mudah dilakukan di Blogger, karena mereka bisa mendapatkan script yang pasti bisa dijalankan. Nah bagaimana kalau menggunakan WordPress? Script apa yang harus kita pakai?

Sebenarnya ada dua cara untuk melakukan ini. Berikut cara-caranya:

  1. Dilakukan secara manual. Tulis dulu judulnya, terus masukkan link ke judul tersebut. Cara ini relatif merepotkan.
  2. Dilakukan dengan script code. Tuliskan script code di bawah tulisan, dan selesai.

Menurut pendapat saya, karena orang Indonesia menyukai kepraktisan pastilah memilih cara kedua. Berikut caranya:

  1. Silahkan login ke admin WordPress.com anda.
  2. Untuk memulai membuat tulisan baru klik menu [Post] > [Add New].
  3. Selesaikan dulu tulisan anda sampai selesai pada mode [Visual].
  4. Setelah anda selesai menulis, tepat dibawah paragaraf terakhir anda sisipkanlah shortcode sebagai berikut:

    Recent Posts :
    [/archives limit=5]

  5. Penting! Copy-Paste script di atas tanpa tanda [/]. Angka 5 pada script di atas dapat Anda ganti jadi angka berapa saja, tergantung berapa banyak judul yang Anda ingin tampilkan.
  6. Setelah selesai, klik tombol [Save Draft] bila anda ingin menyimpannya dulu atau klik tombol [Publish] bila anda ingin langsung mempublikasikan tulisan di blog anda.
  7. Tampilan Recent Posts dapat anda lihat tepat di bawah posting ini.

Sumber: bootingskoblog

Recent Posts:

Categories: Internet, Kiat-Kiat | Tag: , , , | Tinggalkan komentar

Navigasi pos

Tulis komentar Anda